Bus jemputan karyawan PT Vale, tergelincir di kawasan jalan poros Wasuponda-Sorowako, Kecamatan Wasuponda, Kabupaten Luwu Timur. |
Berita Rakyat, Sulsel - Sekitar pukul 07.40 Wita, Senin (18/2) pagi, warga Wasuponda dihebohkan dengan kecelakaan lalu lintas. Bus jemputan karyawan PT Vale, tergelincir di kawasan jalan poros Wasuponda-Sorowako, Kecamatan Wasuponda, Kabupaten Luwu Timur.
Diungkap salah seorang petugas, Bripda Gagah, ketahui mobil tersebut hendak mengantar pulang para karyawan seperti biasanya yang usai melakukan shift malam di perusahaan penghasil Nikel tersebut. "Kemudian kecelakaan terjadi saat mobil terbalik ketika melintasi jalur menurun," katanya.
Saat ini, terlihat di lokasi kejadian tengah dalam penanganan pihak kepolisian Mapolsek Wasuponda di bawah pimpinan IPTU Agusman. Dikabarkan satu orang meninggal dunia tertindih badan mobil diketahui bernama Laurensius Laba. Korban kemudian dibawa ke rumah sakit terdekat
Penulis : Andy Zach
Editor : Viane Cara